DPRD Apresiasi Capaian IPM Bojonegoro Tahun 2021, Berapa Target di RPJMD?

oleh 60 Dilihat
oleh

Bojonegoro,damarinfo.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bojonegoro memberikan apresiasi atas capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Bojonegoro tahun 2021. Seperti yang disampaikan oleh Wakil Ketua DPRD Bojonegoro Mitroatin saat membacakan rekomendasi atas Laporan Keterangan dan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Bojonegoro, dalam Rapat Paripunra Istimewa di Ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD Bojonegoro, Rabu 23-3-2022.

Rekomendasi yang dibacakan Mtirotatin menyampaikan, bahwa IPM Bojonegoro tahun 2021 adalah 69,59, meskipun meningkat namun angka IPM harus ditingkatkan di angka 70.

“Menempat urutan ke 26,” kata Mitoratin.

Lanjut Mitroatin, melihat kondisi IPM saat ini maka DPRD merekomendasikan agar pemerintah daerah merumuskan strategi percepatan angka IPM.

Baca Juga :   Warga Menulis Raperda Penyelenggaraan Pendidikan Bojonegoro antara Realitas dan Formalitas

Data dari Badan Pusat Statisik (BPS) Kabupaten Bojonegoro dalam Kabupaten Bojonegoro dalam Angka Tahun 2022 menyebutkan IPM di Kabupaten Bojonegoro adalah 69,59, angka ini naik 0,55 dibanding tahun 2020 dengan IPM sebesar 69,04. IPM tahun 2021 menempati urutan ke 26 dari 38 Kabupaten/kota se Jawa Timur.

(Grafik 5 Kabupaten/Kota di Jawa Timur dengan IPM Tertinggi di Jawa Timur Tahun 2021. Sumber : Kabupaten Bojonegoro dalam Angka Tahun 2022. Diterbitkan oleh BPS Bojonegoro. Grafis : Syafik)

Untuk urutan pertama adalah Kota Surabaya dengan IPM sebesar 82,31, urutan ke dua adalah Kota Malang dengan capaian IPM sebesar 82,04, selanjutnya urutan ketiga adalah Kota Madiun dengan IPM sebesar 81,25, urutan ke empat adalah Kabupaten Sidoarjo dengan IPM sebesar 80,65 dan urutan ke lima adalah Kota Blitar dengan IPM sebesar 78,98.

Baca Juga :   Reses Anggota DPRD Bojonegoro Sally Apresiasi Kinerja BUMDes di Sumberejo

IPM Kabupaten Bojonegoro juga berada di bawah IPM Provinsi Jawa Timur yakni 72,14 dan di bawah IPM Nasional yakni sebesar 72,29.

Jika mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Perubahan Kabupaten Bojoengoro tahun 2018 – 2023, IPM Kabupaten Bojonegoro masih di bawah target yang ditetapkan. Dalam RPJMD untuk tahun 2021 target yang ditetapkan adalah 70,30 – 71,10, ternyata IPM Kabupaten Bojonegoro di bawah target yakni 69,59.

Penulis : Syafik

Editor : Sujatmiko