Proyek Pelebaran Jalan Nasional Jilid 2 Siap Dilelang

oleh 209 Dilihat
oleh
(Kepala Bidang Jembatan DPU Bina Marga dan Penataan Ruang Kabupaten Bojonegoro Chusaifi Ivan Rahmanto keluar dari ruang Komisi D DPRD setempat. Foto : Rozi)

Bojonegoro, damarinfo.com – Proyek pelebaran jalan nasional 1 paket saat ini sudah masuk tahap pengiriman berkas ke Bagian Pelayanan Pengadaan (BLP), selain paket pelebaran jalan nasional ada juga rekuntruksi jalan sebanyak 21 paket dan proyek sarana prasarana (sarpras) juga memasuki tahap lelang.

Dalam pemaparan program kerja tahun 2022 di hadapan Anggota Komisi D DPRD setempat, Sekretaris DPU Bina Marga dan Penataan Ruang Kabupaten Bojonegoro Chusaifi Ivan Rahmanto mengatakan, secara keseluruhan di tahun 2022 ada sebanyak 519 paket belanja modal, 340 paket Penunjukkan Langsung (PL), dan proyek dengan pengadaan sistem tender atau lelang sebanyak 179 paket.

Baca Juga :   Pelebaran Jalan Nasional Bojonegoro-Babad Bakal Dilanjut di Tahun 2023. Nilai Proyeknya Bisa Lebih besar

“Sudah pengiriman ke BLP (Badan Layanan Pengadaa), untuk rekontruksi jalan 21 paket, sarpras 18 paket dan proyek pelebaran jalan nasional 1 paket lelang,” ujarnya.

Ivan -sapaan akrabnya- di tahun 2022 ini harapannya bisa lebih baik, termasuk karena untuk faktor cuaca dalam bangunan jembatan, dan pelaksanaan pekerjaan fisik, terutama jembatan bisa lebih awal.

Baca Juga :   Pelebaran Jalan Nasional Bojonegoro-Babat  Tuntas Tahun ini

“Pekerjaan untuk jembatan terutama faktor cuaca, harapannya nantinya bisa terlaksana lebih awal,” tuturnya.

Dari data di laman bpkad.id disebutkan jumlah keseluruhan belanja Modal Jalan, Jaringan dan Irigasi dari Dinas PU Bina Marga dan PUPR  sebesar Rp. 610 miliar.

Penulis : Rozikin

Editor   : Sujatmiko