Bojonegoro- Peristiwa gantung diri yang dilakukan oleh Nyt (39 Thn) warga Desa Balong rejo Kecamatan Sugihwaras Kabupaten Bojonegoro Jumat 1-5-2020, pertama kali diketahui oleh Maskun pukul 18.00 WIB tetangga korban. Selanjutnya Maskun melaporkan kejadian tersebut kepada Kepala Dusun M.Miftahul ghofur dan melaporkan kejadian tersebut kepada Kepolisian Sektor (Polsek) Sugihwaras.
Kepala Polsek (Kapolsek) Sugihwaras Ajun Komisaris Polisi (AKP) Subarata menyampaikan setelah mendapatkan laporan, dirinya bersama Ajun Inspektur Satu (Aiptu) M. Azis dan Petugas jaga yang lain mendatangi lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Kita langsung mendatangi lokasi kejadian” Ujar Kapolsek Sugihwaras AKP Subarata.
Lanjut Kapolsek Sugihwaras, menurut keterangan saksi, Maskun menemukan korban dalam posisi gantung diri di pekarangan belakang rumah korban kemudian Maskun mengevakuasi korban ke rumah korban.
“Mayat korban sudah dievakuasi oleh keluarga” Kata AKP Subarata.
Kapolsek Sugihwaras menambahkan setelah dilakukan olah TKP, petugas kepolisian bersama petugas dari Puskesmas Sugihwaras dan disaksikan keluarga korban, melakukan pemeriksaan bagian luar korban. Dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya tanda-tanda penganiayaan atau kekerasan.
AKP Subarata menambahkan selanjutnya setelah mendapatkan penjelasan dari petugas medis Puskesmas Sugihwaras dan Petugas Polsek Sugihwaras, pihak keluarga korban menerima terkait dengan meninggalnya korban dan tidak berkenan untuk dilakukan otopsi (dikuatkan dengan surat pernyataan). Selanjutnya Petugas dari Polsek Sugihwaras menyerahkan jenazah kepada pihak Keluarga untuk dimakamkan.
Kepala Desa Balong rejo Kecamatan Sugihwaras Suyatno yang juga berada di lokasi saat olah TKP, mengatakan dirinya tidak menyangka korban akan melakukan tindakan tersebut. Menurutnya korban tersebut dikenal sebagai orang yang baik.
“dia orang baik” Kata Suyatno
Penulis : Syafik