QATAR, DAMARINFO.com- Kemenangan Prancis atas Polandia dan Inggris atas Senegal, mengantarkan Prancis dan Inggris berjumpa di pertandingan perempat final Piala Dunia 2022.
Prancis mengalahkan Polandia di babak 16 besar dengan skor akhir 3-1, Minggu (4/12/2022).
Sedangkan Inggris menyingkirkan Senegal dengan skor 3-0 di pertandingan babak 16 besar, Senin (5/12/2022) dini hari.
Dari delapan tim benua Eropa yang melaju ke babak 16 besar, tiga tim yakni Belanda, Prancis dan Inggris telah memastikan diri melaju ke perempat final.
Setelah Polandia tersingkir, benua biru Eropa menyisakan empat tim lagi yang akan bertanding di babak 16 besar Piala Dunia 2022 di Qatar.
Keempat tim tersebut adalah Kroasia, Swiss, Spanyol dan Portugal.
Swiss harus duel terlebih dahulu menghadapi Portugal untuk memperebutkan tiket lolos perempat final.
Swiss akan bertanding menghadapi Portugal di babak 16 besar yang akan digelar Rabu dini hari (7/12/2022).
Pemenang pertandingan Portugal vs Swiss akan bertemu pemenang laga Spanyol vs Maroko.
Adapun dua tim wakil Asia yaitu Jepang dan Korsel akan menentukan nasibnya di pertandingan 16 besar Piala Dunia 2022 malam ini hingga dini hari nanti.
Jepang versus Kroasia pada pukul 22.00 WIB, Senin (5/12/2022) dan Korsel vs Brasil pada pukul 02.00 WIB Selasa (6/12/2022) dini hari.
Hasil Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2022
- Sabtu, 3 Desember 2022 : Belanda vs Amerika Serikat : 3-1
- Minggu, 4 Desember 2022 (dini hari) : Argentina vs Australia : 2-1
- Minggu, 4 Desember 2022 : Prancis vs Polandia : 3-1
- Senin, 5 Desember 2022 (Dini hari) : Inggris vs Senegal : 3-0
Jadwal Pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2022
- Senin, 5 Desember 2022 Pukul 22.00 WIB : Jepang vs Kroasia
- Selasa, 6 Desember 2022 (Dini hari pukul 02.00 WIB) : Brasil vs Korsel
- Selasa, 6 Desember 2022 Pukul 22.00 WIB : Maroko vs Spanyol
- Rabu, 7 Desember 2022 Pukul 02.00 WIB Dini hari : Portugal vs Swiss
Jadwal Pertandingan Perempat Final Piala Dunia 2022
- Jumat, 9 Desember 2022 Pukul 22.00 WIB : (Jepang vs Kroasia) vs (Brasil vs Korsel)
- Sabtu, 10 Desember 2022 Pukul 02.00 WIB Dini Hari : Belanda vs Argentina
- Sabtu, 10 Desember 2022 Pukul 22.00 WIB : (Maroko vs Spanyol) vs (Portugal vs Swiss)
- Minggu, 11 Desember 2022 Pukul 02.00 WIB Dini Hari : Inggris vs Prancis
***