PKB Bojonegoro Kembali Usulkan Abdulloh Umar Sebagai Ketua DPRD

oleh -
oleh
Abdulloh Umar, Sekretaris DPC PKB Bojonegoro

Bojonegoro, damarinfo.com – Pelantikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bojonegoro periode 2024 – 2029 rencananya akan berlangsung pada 21 Agustus 2024. Partai dengan jumlah kursi terbanyak adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yakni sebanyak 13 Kursi (220.768 suara). Sehingga sesuai aturan Ketua DPRD milik PKB selaku pemilik kursi terbanyak.

PKB Bojonegoro kembali mengusulkan Abdulloh Umar sebagai calon Ketua DPRD ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKB selaku pemilik hak priogratif untuk memutuskan siapa yang dipilih nantinya.

Selain Abdulloh Umar yang di usulkan sebagai Ketua DPRD, ada dua nama lainnya yakni Sutikno dan Ahmad Sofiyudin.

“Ada tiga nama yang di usulkan, saya sendiri Abdulloh Umar, Sutikno dan Ahmad Sofiyudin,” ungkap Abdulloh Umar selaku Sekretaris DPC PKB Bojonegoro.

Baca Juga :   PKB Rotasi Anggotanya di DPRD Bojonegoro

Abdulloh Umar menjelaskan, saat ini untuk penentuan Ketua DPRD Bojonegoro proses pengusulan dan tiga nama yang di usulkan telah mengikuti uji kelayakan dan UKK, tinggal menunggu rekomendasi dari DPP PKB turun siapa yang akan dipilih.

“Pada prinsipnya, siapapun nantinya yang di pilih dan ditunjuk kita sebagai prajurit, sebagai bawahan siap, dimanapun di tempatkan kami siap,” tegas Umar.

Partai Gerindra, Partai yang mendapatkan 8 kursi di DPRD Bojonegoro ini juga mendapatkan jatah kursi pimpinan (96.864 suara), namun saat di hubungi Ketua DPC Partai Gerindra Sahudi tidak menjawab perihal siapa yang akan ditunjuk.

Baca Juga :   DPRD Apresiasi Kinerja Pemkab Bojonegoro Tahun 2021 

Sementara itu, Partai Golkar untuk jatah kursi Pimpinan yang memproleh 6 kursi DPRD Bojonegoro (94.236 suara) saat ini masih tahap pengusulan, dan nama yang di usulkan DPD Partai Golkar Kabupaten Bojonegoro bersama DPD Partai Golkar Jawa Timur dalam Rapat Pleno Diperluas pada 28 Juli 2024 mengusulkan adalah Mitro’atin, Sigit Kushariyanto, Supriyanto, M. Anis Musthafa.

DPC PDI Perjuangan Bojonegoro melalui Ketua Abidin Fikri maupun Sekretarisnya Hasan Abrori tidak memberikan jawaban saat dihubungi melalui nomor WatsAppnya terkait nama yang di tunjuk atau diusulkan sebagai pimpinan DPRD Bojonegoro. PDI Perjuangan kursi DPRD Bojonegoro memperoleh 6 kursi (105.364 suara).

Penulis : Rozi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *