Bojonegoro –Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Pasar Kota Bojonegoro dan pasar Banjarejo, Selasa 28-April-2020. Hal itu dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19).
Kabupaten Bojonegoro sudah kategori zona merah berdasarkan data Dinas Kesehatan Pemkab Bojonegoro. Update sebaran Covid-19 di Kabupaten Bojonegoro Per-Tanggal 27 April 2020 Jam 18.00 WIB dengan jumlah status Pasien Dalam Pemantauan (PDP) kumulatif sebanyak lima orang, dua orang dalam pengawasan dan tiga orang meninggal dunia.
Penyemprotan disinfektan dimulai sekitar pukul 07.00 melibatkan Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 dan instansi terkait lainnya. Para pedagang di Pasar Kota Bojonegoro dan Pasar Banjarejo, memilih dagang di beberapa tempat, untuk menghindari aktivitas penyemperotan.
Kepala Kepolisian Resort Bojonegoro, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) M Budi Hendrwan, menyampaikan kegiatan penyemprotan disinfektan ini upaya Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19. Tujuannya untuk sterilisasi kawasan pasar bersih dari virus corona atau virus lainnya. Pasar merupakan klaster yang rentan penyebaran virus.
“Ini upaya Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 melakukan penyemprotan disinfektan untuk mensterilisasi persebaran virus,” katanya saat mengawasi langsung penyemprotan di Pasar Kota Bojonegoro.
Penyemprotan disinfektan yang dilakukan oleh Dinas Damkar Kabupaten Bojonegoro. Tujuan untuk mensterilisasi dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 dengan masyarakat telah sepakat dilakukan penyemprotan disinfektan. Agar warga yang menjadi korban akibat wabah Virus tersebut tidak bertambah. “Alhamdulillah, para pedagang tampak kooperatif dan sangat menerima adanya kegiatan penyemprotan ini,” ucap Kapolres Bojonegoro.
Di lokasi, Kapolres Bojonegoro juga tampak memberikan semangat serta himbauan secara langsung khususnya kepada para pedagang yang berjualan di pasar Kota dan masyarakat, agar tetap mematuhi protokol pencegahan Covid-19 saat beraktivitas di pasar.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Andik Sujarwo, menjelaskan Pemerintah Bojonegoro sangat serius terhadap percepatan penaganan wabah Covid-19. Dia menghimbau kepada masyarakat, agar mematuhi anjuran pemerintah.“Hari ini kita kerahkan 3 armada untuk penyemprotan di pasar kota. Setelah ini menuju pasar Banjarejo,” jelasnya.
Seorang pedagang sayuran di Pasar Kota, Sulis,35 tahun mengaku mendukung penuh penyemprotan disinfektan di lokasi pasar. Dengan kegiatan itu, para pedagang setidaknya menjadi lebih tenang. Setidaknya mendukung pemerintah mengantisipasi penyebaran virus corona.”Ya, Alhamdulillah pasar disemprot,” tandasnya.
Penulis :Rozikin
Editor : Sujatmiko