Kecelakaan di Kalitidu Bojonegoro, Pengendara Motor Luka Berat Tabrak Truk Ganti Ban

oleh 211 Dilihat
oleh

Bojonegoro, damarinfo.com – Pemotor di Kabupaten Bojonegoro terluka parah seusai menabrak sebuah truk yang hendak mengganti ban di jalan raya Bojonegoro – Cepu turut wilayah Desa Sukoharjo Kecamatan Kalitidu. Pada Salasa, 28-Januari-2025, sekira pukul 15.00 WIB.

Sesuai yang disampaikan Kanit Laka Polres Bojonegoro, AKP Septian berdasarkan keterangan dari saksi-saksi yang berada di TKP, kejadian tersebut bermula dari kendaraan truck S-xxxx-UA yang dikemudikan oleh SI, laki-laki, 50 tahun, asal Desa Padang Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro berjalan dari arah barat ke timur, sesampai di TKP menepi dan berhenti di badan jalan sebelah utara untuk mengganti ban. Pada saat yang sama searah dibelakang berjalan sepeda motor yamaha fino S-xxxx-ABX yang dikendarai oleh MJ, perempuan, 22 tahun, asal Desa Tulungrejo Kecamatan Trucuk, Kabupaten Bojonegoro.

Baca Juga :   Waspada, Delapan Orang di Bojonegoro Positif Covid-19

“Karena jarak terlalu dekat sehingga terjadi laka lantas, pemotor menabrak truk yang hendak ganti ban,” ungkapnya.

Lanjut IPDA Septian, akibat laka lantas tersebut kedua kendaraan mengalami kerusakan matrial dan pengendara sepeda motor mengalami luka berat dan dibawa ke RSUD Bojonegoro. Atas kejadian ini, pihaknya menghimbau agar truck maupun kendaraan lain agar tidak parkir atau berhenti di badan jalan.

Baca Juga :   Bojonegoro Jam Malam, dari Jembatan Sosrodilogo hingga Gang Kecil Ditutup

“Apabila lelah atau mengalami kendala silahkan berhenti di tempat yang betul-betul aman dan tidak menggunakan badan jalan, ” pungkasnya.

Penulis : Rozi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *