Kampung Tangguh Bojonegoro Jadi Role Model Nusantara

oleh
Kepala Polres Bojonegoro AKBP M Budi Hendarawan meninjau lokasi Kampung Tangguh Semeru di Desa Sukorejo Kecamatan Kota Bojonegoro, Rabu 10-6-2020.Foto/dok. Humas Polres Bojonegoro

Bojonegoro- Kepala Kepolisian Resor Bojonegoro, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) M. Budi Hendrwan, meninjau Kampung Tangguh Semeru di Desa Sukorejo Kecamatan Bojonegoro Kota dan Desa Ngablak Kecamatan Dander, Rabu 10-Juni-2020. Kampung tangguh yang digagas Kepala Polda Jatim Irjen Pol M. Fadil Imran merupakan kawasan merah penyebaran virus corona atau covid-19.

Menurut Kapolres Budi Hendrawan, bahwa Kapolda Jatim Irjen Pol M Fadil Imran mengapresiasi Kampung Tangguh Semeru di Desa Sukorejo. Tak hanya itu apresiasi juga datang dari elemen masyarakat, DPR, Kepala Polri Jenderal Pol. Idham Aziz hingga Presiden Jokowi. Kampung tangguh dapat apresiasi, ujarnya, pada Rabu 10-Juni-2020.

Dalam sambutan lainnya, Kapolres mengatakan, salah satu bukti apresiasi dari masyarakat terkait Kampung Tangguh Semeru adalah respon masyarakat yang secara mandiri mendirikan untuk memutus mata rantai covid-19. Dalam Kampung Tangguh Semeru ini, adanya perangkat-perangkat seperti TNI-Polri, pemerintah desa, masyarakat dan relawan yang punya peran besar mencegah penularan covid 19. Makanya setiap ada permasalahan di Kampung Tagguh dikerjakan gotong royong. Baik pemerintah desa, Babinsa-Bhabinkamtibmas dan masyarakat desa setempat. “Kampung Tangguh Semeru ini, bisa menyelesaikan permasalahan dengan mandiri. Mulai awal hingga selesai permasalahan diselesaikan dengan gotong royong,” tandasnya.

Adanya Kampung Tangguh Semeru, lanjut Kapolres Budi Hendrawan, juga akan didapatkan edukasi, menyampaikan anjuran pemerintah serta mendisiplinkan warganya untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Dengan berbasis pada problem solving (pemecahan masalah dengan solusi), Kampung Tangguh Semeru merupakan strategi kolaboratif antara TNI Polisi, Pemdes dan masyarakatuntuk penanganan Covid -19. “Kolaborasi TNI Polri, Pemdes dan masyarakat dapat melakukan edukasi Covid-19,” ucapnya.

Baca Juga :   Pondok Pesantren Attanwir Talun Berdiri Sejak 1933

Contohnya, lanjut Kapolres, Kampung Tangguh Semeru juga sudah dijadikan role model untuk daerah lain. H ingga saat ini Kampung Tangguh Semeru berubah menjadi Kampung Tangguh Nusantara.

Baca Juga :   Mantan Anggota DPRD Bojonegoro Daftarkan Gugatan Class Action soal PT ADS

Belum diketahui secara pasti kapan pandemi Covid-19 ini berakhir meski sejumlah negara berpacu dan berupaya untuk memutus rantai penyebaran virus yang sangat cepat penularannya ini.

Salah satu warga Desa Sukorejo, Agus,59 tahun, mengapresiasi berdirinya Kampung Tangguh Semeru. Selain untuk antisipasi penyebaran Covid-19, kampung tangguh juga berfungsi untuk antisipasi keamanan di kampungnya. Karena dengn sering hadirnya aparat keamanan di kampung, maka itu menjadi suasana jadi kondusif. “Ingat hadirnya polisi di tengah warga, paling tidak membuat rasa aman,” tandasnya
Penulis : Rozikin
Editor : Sujatmiko

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *