Bojonegoro, damarinfo.com – Operator Lapangan Minyak Banyu Urip Exxon Mobil Cepu Limited (EMCL) yang bekerjasama dengan PC Fatayat NU Bojonegoro melakukan serah terima Program Peningkatan Insfrastruktur Publik di Desa Bonorejo dan Beged Kecamatan Gayam Bojonegoro pada Kamis 30-November-2023
Dalam acara tersebut, hadir jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Pemerintah Desa (Pemdes), Tim Pelaksana (Timlak) dan masyarakat penerima manfaat.
Dalam kesempatan ini, Kepala Desa Beged Erdino Tri Handoyo mengucapkan terima kasih kepada EMCL yang bekerjasama dengan PC Fatayat NU Bojonegoro, karena dengan adanya program ini pembangunan desa yang telah tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) dapat berjalan dengan lancar.
“Semoga kedepannya dapat terus berlanjut dan bermanfaat untuk masyarakat,” ucapnya.
Ucapan terimakasih juga datang dari PC Fatayat NU Bojonegoro yang di sampaikan oleh Ifa Khoiria Ningrum Selaku Ketua kepada EMCL dan seluruh pihak yang terlibat sehingga program dapat berjalan dengan lancar.
“Kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada EMCL dan seluruh pihak yang terlibat dalam program ini,” tandasnya.
Sementara itu, Perwakilan dari EMCL Ali Mahmud menjelaskan, jika musyawarah yang berlangsung ini sebagai bentuk pertanggungjawaban, karena sifat program ini selain harus tepat sasaran, sesuai kebutuhan masyarakat juga harus akuntabel.
“Program ini selain harus tetap sasaran, sesuai kebutihan masyarakat juga harus akuntabel,” tandasnya.
Manajer program Nova Nevila Rodhi menyampaikan jika program ini tidak hanya terfokus pada pembangunan infrastruktur namun sesuai dengan rencana awal. Program ini dirancang sesuai konsep dengan metode partisipatif, sehingga masyarakat tidak hanya sebagai obyek melainkan juga sebagai pelaku dalam program.
“Kita berhasil menyelesiakan program ini karena kerjasama dan support semua pihak,” pungkasnya.
Laporan pertanggungjawaban program ini sendiri disampaikan oleh masing-masing Timlak desa secara detail dan terperinci, masyarakat yang hadir mendengarkan yang kemudian menerima laporan yang telah di sampaikan dengan tangan terbuka.
Penulis : Rozi