Bojonegoro, damarinfo.com- Prestasi gemilang terus diraih oleh atlet panahan asal Bojonegoro. Kali ini atlet panahan Bojonegoro menyumbang medali emas untuk Kontingen Jawa Timur pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Adalah Ika Yuliana atlet asal Desa Campurejo Kecamatan Kota Bojonegoro bersama Diananda Choirunisa dan Asiefa Nur Haenza berhasil memperoleh medali emas untuk nomor recurve beregu putri. Lawanya adalah atlet panahan dari tuan rumah PON XX, yang diperkuat Bintang Mayla Risqi, Pande Putu Gina Putri dan Rezza Oktavia, dengan skor akhir 5-3.
“ikut PON saja sudah keren, apalagi dapat meraih prestasi emas, merupakan kebanggan bagi saya” Ungkap perempuan kelahiran 2 Juli 1989 ini.
Selain di nomor beregu recurve, Ika-sapaanya- juga bermain di recurve perorangan, namun dikandaskan di perempat final oleh atlet panahan satu timnya dari Jawa Timur, Diananda Choirunisa dengan kedudukan 4-6.
Kepala Bidang (Kabid) Olahraga, Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dinpora) Kabupaten Bojonegoro, Syaifuddin menyampaikan rasa bangganya terhadap Ika atas prestasi yang diraihnya, sebab bisa mengharumkan nama Bojonegoro.
“Menurut saya Ika Yuliana patut dijadikan contoh karena membanggakan kabupaten” Kata Syaifudin
Pada perhelatan PON XIX/2016 Jawa Barat, Ika juga sukses merebut medali emas. Setelah menang melakoni partai final pada cabang panahan perorangan recurve putri.
Penulis : Syafik
Sumber : Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Bojonegoro