Ajarkan Berbagi dan Toleransi, Satlantas Polres Bojonegoro Bersama TK Santo Paulus Berbagi Takjil

oleh 74 Dilihat
oleh

Bojonegoro, damarinfo.com – Mengajarkan Berbagi dan toleransi sejak dini, Satlantas Polres Bojonegoro Berbagai Takjil Bersama TK Santo Paulus dengan membagikannya kepada masyarakat sekitar.

Kegiatan berbagi takjil TK Santo Paulus dilaksanakan oleh Kelompok A TK Santo Paulus bersama Satlantas Polres Bojonegoro, yang dilaksanakan di TK Santo Paulus.

“Kegiatan dilaksanakan dalam rangka berbagi Takjil Buka Puasa kepada masyarakat sekitar, ” ungkap Kasatlantas Polres Bojonegoro AKP Deni Eko Prasetyo Selasa, 11-Maret-2025.

Menurut Kasatlantas, Tujuan kegiatan ini untuk melatih anak di usia dini mengenal lingkungan, bersedekah atau berbagi. Harapannya melalui kegiatan ini akan menumbuhkan rasa empati dan peduli terhadap diri anak-anak diharapkan kegiatan ini dapat bermanfaat untuk masyarakat sekitar, dan memberikan pembelajaran bagi anak didik TK untuk berbagi kepada sesama.

Baca Juga :   Antisipasi Arus Mudik, Satlantas Polres Bojonegoro Petakan Titik Blackspot dan Troublespot

“Ini merupakan sebuah bentuk rasa syukur atas anugerah yang diberikan tuhan. Dan sekaligus untuk berbagi kepedulian pada Ramadan serta bentuk toleransi,” tandasnya.

Baca Juga :   Berusaha Mendahului, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Terlindas Truck Box

Penulis : Rozi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *